Peduli Kondisi Bangsa, Eks Jamrud Gagas Maharya
Eks drummer
Jamrud, Herman Husin berkolaborasi dengan Rudy Karamoy (vokalis), Iram (gitar/U’Camp),
dan Satrio Diponegoro (gitar) menggagas berdirinya band Maharya. Bukan tanpa
sebab mereka mendirikan project baru ini, kepedulian akan kondisi bangsa saat
ini menjadi komitmen mereka melalui karya bermusik.
Melalui musik
rock mereka mencoba menggali rasa nasionalisme bangsa, ungkap Rudy melalui
liputan6.com.
Mereka bermusik
bukan hanya sekedar money oriented saja tetapi didasari rasa peduli kepada
nasib persatuan bangsa ini menjadi konsentrasi yang fardlu ain, agar bisa
menjadi mahakarya lewat musik dan dikenang sepanang masa, tambah Rudy.
Band yang
terbentuk tahun 2018 ini sepakat membawa semangat nasionalisme ke dalam karya –
karyanya. Tema musik kebangsaan yang bersifat merajut, member wawasan,
menanamkan dan memupuk jiwa patriotism putra bangsa. Mereka meyakini bahwa
Maharya bisa menjadi salah satu solusi di tengah panasnya situasi karena
perbedaan dan perpecahan di Indonesia. Mereka pun siap untuk manggung di kampus
– kampus di tanah air.